Kisah anak kecil belajar memancing. Diceritakan bahwa anak kecil tersebut menolak diberi ikan tetapi minta diajari memancing. Kemudia setelah dia bisa memancing dan mendapatkan banyak ikannya sendiri maka anak kecil tadi bertanya lagi pada pamannya pada siapa Ia belajar tersebut, apakah Ada jurus lain dalam memancing? Mungkin Anda sudah tau jawabannya, bahwa jurus memancing tidaklah banyak, ya itu itu saja. So What gitu lho?
Yang perlu dilatih dan diterapkan adalah kesabaran dan ketekunan menjalani jurus memancing yang sudah dikuasai itu saja, secara berulang-ulang. Kemudian fokus pada tujuan dan konsentrasilah pada apa yang sedang dikerjakan. Belajar memancing sama dengan belajar di kehidupan ini, termasuk juga dalam menjalankan bisnis online, setiap hari perlu mempertahankan motivasi seperti kemarin, mengulang pekerjaan-pekerjaan yang tidak jauh berbeda seperti kemarin. Tetapi tentunya yang diulang harus kegiatan-kegiatan yang lebih terukur tingkat keberhasilannya, yang memang layak untuk diulangi. Jika Anda telah menemukan suatu cara yang memang bisa bekerja maka jurus untuk berhasil adalah sering mengulanginya dengan sabar, tekun, fokus pada tujuan dan konsentrasi pada apa yang sedang Anda kerjakan, maka apa yang menjadi tujuan Anda Inysa Allah bisa tercapai.
Maka Kunci utama ini harus selalu kita jalankan dan terapkan, karena hanya dengan hal inilah kita bisa berhasil !
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar